
belanga.desa.id-Kintamani.(18/2/2019). Mendengar istilah “PORJAR” di provinsi Bali, tentu sudah tidak asing lagi. PORJAR adalah akronim untuk Pekan Olahraga Pelajar, yakni 1 pekan yang diperuntukkan untuk atlet-atlet dari berbagai bidang dan dari berbagai tingkatan mulai dari SD, SMP, sampai ditingkat SMA/SMK.
Cabang-cabang yang diperlombakan di PORJAR yakni Voli indoor, Voli Pasir, Panjat Tebing, Baseball, Sepak Bola, Sepak Takraw, Softball, dan masih banyak lagi. Sedangkan PSR merupakan akronim untuk Pekan Seni Remaja, yakni 1 pekan yang dikhususkan untuk bidang seni dan budaya, seperti Lomba Rindik, Gender Wayang, Tari , dan yang lainnya.
Menjadi suatu kebanggaan tersendiri menjadi tuan rumah di Hari pertama pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Tingkat SD ini, yang diselenggarakan di sebelah selatan Sekolah SD Desa Belanga, yang berlokasi di Lapangan Sepak Bola.
Acara pagi hari tadi dihadiri para wakil Siswa SD yaitu Guru dari masing-masing Sekolah yang mengikuti PORJAR ini.
Adapun berbagai cabang Olahraga yang di perlombakan seperti Lompat Indah, Lompat Jauh, Lari Maraton, Lempar Lembing Dll.
PORJAR antar Sekolah tingkat Dasar dibuka oleh Bapak I Made Rauh.,SH pada pukul 08.15 Wita. yang mewakili Kepala Desa Belanga Bapak I Wayan Kastawa, yang saat ini sedang Berhalangan Hadir.
Dalam kesempatannya I Made Rauh.,SH yang dikenal oleh masyarakat desa dengan sebutan “Nang Rauh” menyampaikan “saya ingin siswa/siswi kita bisa menunjukan bakat dan kemampuannya dalam perlombaan ini, sehingga nannti kedepan bisa membawa harum nama baik Desa Belanga Pada Khususnya dan SD Negeri Belanga Pada Umumnya.
Dalam acara ini nampak hadir sejumlah peserta dari berbagai Desa yang ada di wilayah kecamatan Kintamani barat. Yang diwakili masing-masing Desa yang ada di kecamatan kintamani barat, total SD yang mengikuti acara PORJAR ini ada 9 yakni SD Catur, SD Batukaang, SD Mengani, SD Belantih, SD Sabang, SD Belanga, SD Selulung, SD Daup.
Desa Belanga Sebagai Tuan Rumah di Hari Pertama Pelaksanaan Kegiatan PORJAR tingkat V Gugus Kintamani ini mengharapkan adanya petingkatan SDM Para Altit dan Tujuan dari acara “PORJAR” untuk mencari bibit-bibit muda yang berprestasi dalam masing-masing cabang olahraga.
Perlombaang ini dimulai pada Hari Senin pukul 09.00-11.30 Wita yang berlokasi di Lapangan Sebelah Selatan SD Negeri Belanga. (DB)